Lezatnya Gurami Krispi Saus Tiram

Sialangzone - Ikan gurami terkenal memiliki tekstur gading yang kekel dibanding dengan ikan mas. Ikan ini sering dibuat kreasi berbagai macam jenis masakan. Salahsatunya seperti yang akan kita bahas kali ini, resep ikan gurami tepung yang dibalur saus tiram pedas. Hmmm lezatnya...


Bahan-bahan
1 ekor gurami
secukupnya Tepung krispi kobe
secukupnya Air
2 siung bawang putih
1 buah cabe merah besar
3 buah cabe rawit
secukupnya Merica
sesuai selera Saos tiram
secukupnya Kecap manis
secukupnya Saos sambal
secukupnya nanas

Langkah
Fillet gurami. Kemudian daging filet dipotong kotak kotak. Kemudian lumuri dengan nanas yang sudah dihancurkan. (nanas saya blender, kemudian saya tuang secukupnya ke atas daging gurami).
Tuang tepung krispi ke dalam mangkuk. Tambahi air hingga kental. Masukkan gurami yang sudah diberi anas tadi k dalam adonan tepung basah.
Ambil gurami dari adonan tepung basah dan gulingkan ke tepung krispi kobe. Sampai merata. Masukkan kulkas 10 menit.
Goreng dengan minyak panas. Angkat jika sudah matang.

Rajang bawang putih, cabe merah besar, dan cabe rawit. Tumis dengan minyak sedikit. Beri saos tiram, kecap, saos sambal, dan merica. Koreksi rasa. Masukkan gurami goreng ke saos. Aduk rata. Sajikan (ck)
LihatTutupKomentar